Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC Gelar Karya Bhakti

    Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC Gelar Karya Bhakti

    Nunukan, - Aksi karya bhakti gencar dilakukan oleh Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.

    Sasaran karya bhakti saat ini, ialah di kawasan Pesisir Pantai di Jalan Pasar Induk, Kabupaten Nunukan. Rabu (08/05/2024) pagi.

    Selain Satgas, karya bhakti itu turut melibatkan sejumlah instansi terkait, diantaranya Dinas Kebersihan Lingkungan Hidup atau DLH hingga warga di sekitar Pesisir Pantai.

    Pasiter Satgas, Kapten Arh Dedi Biantoro mengatakan karya bhakti tersebut merupakan salah satu upaya dalam mewujudkan lingkungan yang asri dan bersih.

    “Melalui karya bhakti ini, kita juga mengedukasi warga untuk peduli terhadap kebersihan lingkungan, ” ucap Kapten Dedi.

    Kapten Dedi berharap, adanya aksi karya bhakti ini bisa dijadikan motivasi bagi warga untuk tetap menjaga kebersihan, dan keseimbangan ekosistem alam di Pesisir Pantai.

    “Sehingga, keasrian Pesisir ini akan tetap terjaga dengan baik, ” jelasnya.

    Selain itu, Satgas juga membagikan Sargal berupa kaos kepada masyarakat, dengan kegiatan ini diharapkan semakin  terjaga keakraban khususnya diwilayah perbatasan RI - Malaysia. PenArh8

    Journalis

    Journalis

    Artikel Sebelumnya

    Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC Gagalkan...

    Artikel Berikutnya

    Usai Dapat Edukasi dari Satgas Pamtas Yonarhanud...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami